KABARPRESTASI.COM - Mujang Kurnia adalah pemuda pelopor asal Kota Serang yang terpilih mewakili Provinsi Banten untuk mengikuti Seleksi Pemuda Pelopor tingkat nasional yang diselenggarakan oleh Kementerian Olahraga (Kemenpora) Republik Indonesia pada 28 Oktober 2021 di Jakarta.


Berkat perjuangannya Mujang Kurnia terpilih dan masuk tiga besar sebagai juara pemuda pelopor nasional mewakili Provinsi Banten. Mujang menyadari keberhasilannya adalah berkat doa dan dukungan banyak pihak, salah satu diantaranya adalah Walikota Serang dan Wakil Ketua III DPRD Kota Serang.


Diketahui Walikota Serang dan Wakil Ketua III DPRD Kota Serang sebelumnya telah membuat ucapan testimoni tentang kepeloporan Mujang Kurnia pada saat seleksi Pemuda Pelopor. 


Mujang mengunggah pengakuannya tersebut di akun media sosial milik pribadinya @mujangkurnia.mk pada hari Ahad kemarin (19/12/2021)


“Siang tadi silaturahim dan bertemu dengan Walikota Serang @Kang_Syafrudin dan juga Wakil Ketua III DPRD Kota Serang @Kang_Haba @Hasan.Basri.Official di sela-sela agenda Wisuda Tahfizh dan Peresmian Pesantren Mekah Nusantara Kota Serang,” Ujarnya. 


Mujang yang juga Pendiri Rumah Prestasi mengaku mengucapkan terima kasih kepada Walikota dan Wakil Ketua DPRD karena telah mensupportnya. 


“Pada kesempatan tadi saya mengucapkan terima kasih kepada Walikota dan juga Wakil Ketua DPRD karena turut mendoakan dan mensupport saya untuk mengikuti seleksi Pemuda Pelopor hingga tingkat nasional bulan Oktober kemarin. Berkat support beliau-beliau dan tentu yang lainnya juga, Ahamdulillah kemarin bisa masuk juara satu tingkat Provinsi dan tiga besar tingkat nasional mewakili Kota Serang dan Provinsi Banten.” Tambahnya. 


Mujang menutup pernyataanya dengan mendoakan kedua pejabat tersebut agar selalu sukses dalam menjalankan tugasnya. 


“Sehat dan sukses selalu dalam menjalankan tugasnya Pak Walikota dan Pak Waka III DPRD Kota Serang. Aamiin...” tutupnya.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama