KABARPRESTASI.COM - PATTIRO Banten sebagai Province Support Partner (PSP) di Banten melakukan Studi Banding ke Rumah Prestasi dengan mengajak empat lembaga melalui program MADANI (12/11/2021).

 

Keempat lembaga yang difasilitasi yakni Yayasan Difabel Mandiri Indonesia (YDMI) Kota Tangerang, Forum Peduli Kesehatan Ibu dan Anak (Fopkia) Kabupaten Tangerang, PPSW Pasoendan Digdaya, dan PD Aisyiyah Kabupaten Serang.

 

Studi banding ini dilakukan untuk memberikan pengetahuan kepada 4 mitra utama program MADANI terkait Manajemen Pengetahuan Lembaga, serta Strategi Pemberdayaan Keuangan Lembaga.

 

“Studi banding ini dalam rangka mempercepat efektivitas, efisiensi, legitimasi, dan keberlanjutan organisasi-organisasi masyarakat sipil (CSO) di Provinsi Banten, yang pada akhirnya mengarah pada peningkatan akuntabilitas pemerintah daerah,” Ujar Titin dari Pattiro Banten

 

Kunjungan diterima langsung oleh Presiden Direktur Rumah Prestasi Mujang Kurnia di aula Rumah Prestasi.

“Terima kasih atas kunjungannya, semoga menjadi silaturahim yang penuh manfaat dan dapat terus bersinergi untuk bersama-sama menjadi Lembaga yang memiliki peran kontribusi terhadap lingkungan dan bangsa,” Ujarnya.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama