Gambar: UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten

Tanggal 29 September diperingati sebagai Hari Sarjana Nasional. Peringatan ini pertama kali digaungkan oleh Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan pada tanggal 29 September 2014, kemudian diperingati setiap tahun pada tanggal yang sama.

Sarjana sendiri ialah gelar untuk orang yang sudah menyelesaikan pendidikan Strata satu. Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, kata "sarjana" memiliki 2 makna. Yang pertama, sarjana berarti orang pandai atau ahli ilmu pengetahuan. Makna yang kedua ialah gelar strata satu yang dicapai seseorang yang telah menamatkan pendidikan tingkat terakhir di perguruan tinggi.

Melansir dari bps.go.id, jumlah perguruan tinggi, (negeri dan swasta) di bawah Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi/Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan di seluruh wilayah Indonesia sebanyak 3.115. Jumlah tersebut mencakup 125 Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dan 2.990 Perguruan Tinggi Swasta (PTS).

Dari sekian banyak perguruan tinggi di Indonesia, 115 diantaranya berada di Provinsi Banten. 2 diantaranya merupakan PTN dan 113 lainya adalah PTS. 

Selain 2 PTN dibawah naungan Kementrian Riset, Teknologi danPendidikan Tinggi/Kemendikbud, di wilayah Banten juga terdapat beberapa Perguruan Tinggi baik berbentuk akademi, sekolah tinggi, politeknik ataupun universitas yang berada dibawah kementrian lain seperti Kementrian Agama, Kementrian Kesehatan dan Kementrian Perhubungan.

Berikut ini 11 Perguruan Tinggi Negeri dan Kedinasan di Provinsi Banten:

1. Sekolah Tinggi Agama Budha Negeri Sriwijaya
STABN Sriwijaya merupakan satu dari dua Sekolah Tinggi Agama Budha yang ada di Indonesia. STABN Sriwijaya berada di Jalan Edutown BSD City Serpong, Pagedangan, Kec. Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Banten.

2. Sekolah Tinggi Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika
Sekolah Tinggi Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (STMKG) berada di Jalan Perhubungan I No.5 Pondok Betung, Bintaro, Kec. Pd. Aren, Kota Tangerang Selatan, Banten. Perguruan Tinggi Kedinasan ini berada di bawah naungan Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) 

3. Sekolah Tinggi Penerbangan Indonesia
Sekolah para penerbang ini berada di Jl. Raya PLP Curug, Serdang Wetan, Kec. Legok, Kabupaten Tangerang, Banten. Di sini diajarkan berbagai hal yang berkaitan dengan dunia aviasi.

4. Politeknik Pelayaran Banten
Politeknik Pelayaran Banten beralamat di Desa Karang Serang, Kec. Sukadiri, Kabupaten Tangerang, Banten. Perguruan Tinggi kedinasan ini berada di bawah naungan Kementrian Perhubungan.

5. Politeknik Keuangan Negara STAN
Perguruan Tinggi Kedinasan yang melahirkan para akuntan ini berada di Jl. Bintaro Utama 5, Jurang Manggu Timur, Kec. Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan, Banten.

6. Politeknik Kemenkes Banten
Politeknik Kemenkes Banten adalah Perguruan Tinggi kedinasa yang berada di Jalan Syech Nawawi Al-Bantani No. 9 Banjar Agung, Cipocok Jaya Kota Serang, Banten.

7. Universitas Terbuka
Universitas Terbuka adalah Perguruan Tinggi Negeri (PTN) ke-45 di Indonesia yang menerapkan sistem belajar terbuka dan jarak jauh. Kampus yang sering disebut UT ini beralamat di Jalan Cabe Raya, Pondok Cabe, Pamulang, Tangerang Selatan, Banten.

8. Universitas Pendidikan Indonesia
Kampus utama Universitas Pendidikan Indonesia memang berada di Bandung, akan tetapi UPI memiliki cabang di Kota Serang, tepatnya di Jl. Ciracas No.38, Serang, Kec. Serang, Kota Serang, Banten.

9. UIN Syarif Hidayatullah Jakarta
Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta merupakan salah satu Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) terbesar di Indonesia. Meskipun namanya Jakarta, tapi lokasinya berada di Kecamatan Ciputat, Kota Tangerang Selatan, Provinsi Banten.

10. UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten
UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten merupakan salah satu Universitas Negeri kenamaan di Provinsi Banten. Saat ini, UIN SMH Banten memiliki 3 kampus yang berlokasi di Sumurpecung, Kota Serang (Kampus 1), Kec. Curug, Kota Serang, (Kampus 2) dan kampus 3 yang berada tak jauh dari kampus 1.

11. Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (UNTIRTA)
Universitas Sultan Ageng Tirtayasa merupakan salah satu Universitas Negeri di Provinsi Banten. Perguruan tinggi yang biasa disebut Untirta ini memiliki 5 kampus yang masing-masing berada di Pakupatan (kampus utama), Cilegon (Fakultas Teknik & Fakultas Kedokteran), Ciwaru (Fakuktas Keguruan dan Ilmu Pendidikan), dan kampus Sindangsari.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama