Sumber: Twitter @PSSI

Setelah sebelumnya mengalahkan timnas Curacao pada hari Sabtu, 24 September 2022, dengan skor 3 - 2, kini timnas Indonesia kembali menekuk Curacao dengan skor 2 - 1.

Gol pertama tercipta di awal pertandingan. Pada menit ke 3, Witan Sulaeman yang sudah mendekati area pertahanan Curacao menembakan bola dengan keras ke arah gawang Curacao. 

Sayangnya, Tyrick Bodak masih berhasil menepis tendangan tersebut. Bola rebound dari tepisan Tyrick langsung disambut oleh Dimas Drajad dengan tendangan keras yang langsung merobek gawang Curacao. Kedudukan menjadi 1 - 0 dengan keunggulan untuk Indonesia. Skor ini bertahan hingga akhir babak pertama.

Memasuki babak kedua, Curacao bermain ganas. Usaha Curacao bermain menyerang membuahkan hasil. Jeremy Antonisse, pemain pengganti Gevaro Nepomuceno itu menembakan tendannganya yang gagal diantisipasi penjaga gawang Indonesia. Kedudukan menjadi seimbang 1 - 1. 

Menjelang akhir pertandingan, Dendy Setiawan berhasil melesakkan gol melalui umpan pendek Witan Sulaeman yang melewati beberapa pemain Curacao. Skor menjadi 2 - 1 untuk Indonesia.

Kemenangan ini menjadi indikator perkembangan positif timnas Indonesia. Sebagai negara dengan peringkat FIFA diatas 150, berhasil mengalahkan Curacao yang berada pada peringkat 84 Dunia adalah suatu hal yang membanggakan.


Timnas Indonesia: Syahrul Trisna, Rachmat Irianto, Pratama Arhan, Elkan Baggott, Rizky Rizdho, Saddil Ramdani, Ricky Kambuaya, Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman, Yakob Sayuri, Dimas Drajad.

Coach: Shin Tae Yong


Timnas Curacao: Tyrick Bodak, Justin Ogenia, Nathangelo Markelo, Juninho Bacuna, Rolieny Luis, Rhu-Endly Aurelio, Leandro Jones, Shermaine Martina, Gevaro Nepomuceno, Rangelo Maria Janga, Kenji Joel.

Coach: Remko Bicentini

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama