KabarPrestasi.Com - Indonesia menjadi negara dengan jumlah perpustakaan terbanyak ke 2 di dunia, tapi fakta tersebut berbanding terbalik dengan kondisi minat baca masyarakat Indonesia yang tergolong rendah. 

Demi meningkatkan minat baca siswa, SMPIT Insan Cita Serang mengadakan Gebyar Literasi. Acara ini bekerja sama dengan Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Kabupaten Serang yang mendatangkan Perpustakaan Keliling ke SMPIT Insan Cita Serang. Acara ini juga dimeriahkan dengan pertunjukan dongeng dari Kak Ihan, seorang pendongeng islami. 

"Alhamdulillah kegiatan Gebyar Literasi berjalan dengan lancar. Kegiatan ini semoga bisa dilakukan secara rutin. Sebelumnya pernah dilakukan, namun tidak semeriah saat ini karena terkendala Pandemi Covid 19. Alhamdulillah sekarang bisa dilakukan lebih meriah karena bekerjasama dengan Perpustakaan Daerah Kabupaten Serang dan dimeriahkan oleh Kak Ihan sang pendongeng Islam" Ujar Kepala SMPIT Insan Cita Serang, Abdul Aziz Alkhusyaeri.

"Harapannya anak-anak terbangun motivasi belajar, motivasi membaca sehingga bisa mendapatkan wawasan yang luas. Selain itu bisa meningkatkan budaya literasi di SMPIT Insan Cita. Dengan banyak membaca, memberikan suasana yang lebih Madani." Sambungnya.

"Budaya literasi perlu ditumbuhkan, karena buku adalah jendela dunia. Dan perintah Allah ketika wahyu pertama turunpun adalah "Iqra, Bacalah!". Dengan semakin banyak yang dibaca, kan semakin banyak pula wawasan dan pengetahuan yang didapat". Tutupnya.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama