Tim bola basket SMP Terpadu Al-Qudwah berhasil meraih juara 1 pada ajang kompetisi bola basket Mardiyuana Cup yang diadakan pada 29-30 Oktober 2022.

Kepala SMP Terpadu Al-Qudwah, Siti Maryam menyampaikan ucapan syukur atas pencapaian ini. 

"Alhamdulillah saya bersyukur karena SMP Terpadu Qudwah bisa mempertahankan juara 1 Mardi Yuana Cup tahun ini. Sebelumya kami juga juara 1," katanya. 

Sebanyak tujuh sekolah ambil bagian dalam kompetisi ini. 

Untuk menjadi juara, tim bola basket SMP Terpadu Al-Qudwah melawan tiga tim. 
Babak penyisihan diadakan pada 29 Oktober 2022. 


Di pertandingan pertama SMP Al Qudwah berhasil mengalahkan SMPN 1 Cibadak dengan skor 10-0. Kemenangan ini berlangsung di pertandingan kedua dengan mengalahkan tim basket SMPN 4 Rangkasbitung. Skor akhir SMPT Al Qudwah 17 - 11 SMPN 4 Rangkasbitung. 

Di Final, SMPT Al Qudwah bertemu SMPN 1 Rangkasbitung. Lewat pertandingan seru, tim basket SMPT Al Qudwah berhasil mengalahkan lawannya dengan skor 11-7. Hasil ini mengantarkan tim basket SMPT Al Qudwah menjuarai kompetisi ini.

Dengan raihan ini, maka SMP Terpadu Al-Qudwah berhasil mempertahankan gelar juara.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama