KabarPrestasi.Com – Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Mathlaul Anwar (UNMA) Banten melaksanakan kegiatan Orientasi Mahasiswa Baru (ORMAKIP) tahun 2022 dengan tema “Menciptakan mahasiswa yang mampu bersinergi dan kreatif untuk FKIP lebih progresif” di Aula FKIP pada Rabu (05/10/2022).

Kegitan yang diikuti oleh puluhan mahasiswa baru ini dilaksanakan untuk memberikan pembekalan kepada mahasiswa sekaligus untuk mengenal lingkungan FKIP sebagai gerbang awal untuk mahasiswa bisa lebih produktif baik di organisasi maupun akademik.

Hadir dalam kegiatan tersebut sebagai narasumber, Mujang Kurnia, seorang motivator muda berprestasi dan juga Pemuda Pelopor Nasional asal Provinsi Banten sekaligus CEO Rumah Prestasi, memberikan materi motivasi dan kepemimpinan untuk mahasiswa baru.

Mujang memberikan motivasi penuh semangat yang diikuti penuh antusias oleh para mahasiswa agar menjadi pribadi yang maju dan sukses serta siap memimpin bangsa di masa depan.

Ketua BEM FKIP UNMA Banten Siti Alnida Khoirunnisa mengungkapkan bahwa kegiatan yang dilaksanakannya diharapkan bisa memantik semangat dan motivasi untuk mahasiswa agar bisa menata kehidupan kampusnya semakin lebih baik dan terarah.

“Kami berharap melalui kegiatan ini dengan narasumber yang kami hadirkan bisa memantik semangat dan motivasi untuk mahasiswa baru agar bisa menata kehidupan kampusnya semakin lebih baik dan terarah”. Ujarnya

Ditambahkan Azis Fatan selaku Wakil Ketua BEM FKIP mengapresiasi materi yang disampaikan oleh Mujang Kurnia sebagai narasumber.

“Materi yang Powerful and wonderful!, semoga ini menjadi titik awal mahasiswa bisa tergerak untuk merubah jalan hidupnya dengan role model yang luar bisa.” Ungkap Azis

Ungkapan terima kasih dan kesan mendalam juga datang dari beberapa peserta yang hadir, salah satunya Dian Apriliyani yang mengungkapkan perasaannya setelah mengikuti sesi materi dari Mujang Kurnia

“Alhamdulillah Maa Syaa Allah Jazakallahu Khairan, setelah mendengarkan materi dari Kak Mujang pikiran saya jauh lebih terbuka, lebih semangat lagi dalam menimba ilmu di UNMA ini, yang awalnya kurang, karena ini bukan universitas yang saya mau, tapi setelah mendengar kisah hidup dan kata-kata Kak Mujang bahwa "bukan dimana ladangnya, tapi siapa petaninya" saya berfikir bahwa ini adalah jalan yang terbaik dari Allah yang maha baik untuk saya”. Ungkapnya

Demikian juga yang dirasakan oleh Mulyanah dan Yoyoh Hajaroh, keduanya mengungkapkan sangat termotivasi dan terinspirasi oleh Mujang Kurnia

“Masya Allah, ilmunya bermanfaat banget, ternyata beban yang dianggap berat sama kita, masih ada orang lain yang lebih berat beban dan cobaannya. Terima kasih Kak Mujang sudah menginspirasi. Pokoknya seru banget materinya”. Ungkap Mulyanah

“Alhamdulillah ya Allah, saya bisa hadir dengan beliau (Mujang Kurnia) sang motivator yang sangat luar biasa perjalanannya. Terima kasih Pak Mujang telah hadir di acara kita” Ujar Yoyoh.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama