KabarPrestasi.Com- Pada tanggal 12 Agustus 2024, mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (Kukerta) kelompok 32 dari UIN SMH BANTEN melaksanakan program kerja ecoprint di Desa Cibeureum, Kabupaten Pandeglang.
Kegiatan ecoprint dimulai dengan sesi pengenalan oleh mahasiswa mengenai bahan-bahan, proses pembuatan ecoprint, serta bagaimana teknik ini bisa diaplikasikan pada berbagai produk seperti pakaian, tas, dan aksesoris.
Program ecoprint ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi perekonomian warga Desa Cibeureum dan juga lingkungan.
Dengan keterampilan baru ini, para ibu rumah tangga memiliki kesempatan untuk memproduksi dan menjual produk ecoprint, baik untuk pasar lokal maupun lebih luas.
Posting Komentar